Suasana haru menyelimuti momen perpisahan antara keluarga besar SMA Negeri 1 Getasan dengan Bapak Kepala Sekolah lama yaitu Bapak Turyanto, S.Pd. Beliau beralih tugas menjadi Kepala Sekolah SMA Negeri 1 Guntur Kabupaten Demak. Rotasi dan mutasi tugas merupakan hal yang lumrah dalam sebuah organisasi atau institusi. Hal itu bertujuan demi terciptanya penyegaran dan pembinaan karir.

Bapak Turyanto, S.Pd menjabat Kepala Sekolah di SMA Negeri 1 Getasan terhitung sejak tanggal 1 Januari 2018 dan resmi lepas dari SMA Negeri 1 Getasan per tanggal 7 Januari 2022, yang juga bertepatan dengan dilantiknya Bapak Sutardi, S.Pd, M.Pd menjadi Kepala Sekolah baru di SMA Negeri 1 Getasan.

Selama 4 tahun menjabat sebagai kepala sekolah banyak sekali pelajaran dan pengarahan yang diberikan kepada bapak ibu guru, serta siswa siswi SMA Negeri 1 Getasan, untuk kemajuan bersama dan meningkatkan kinerja sekolah baik tenaga pendidik maupun peserta didiknya. Terima kasih Bapak Turyanto, S.Pd dan Selamat datang Bapak Sutardi, S.Pd, M.Pd

Explore More

SELAMAT DATANG PAK SUTARDI (KEPALA SEKOLAH)

Tepat pada tanggal 17 Januari 2022, SMA Negeri 1 Getasan mengalami pergantian Kepala Sekolah. Pada periode saat ini, SMA Negeri 1 Getasan dipimpin oleh Bapak Sutardi, S.Pd., M.Pd. Kepala Sekolah

PERAYAAN PASKAH DAN PENGADBDIAN MASYARAKAT OLEH SMA NEGERI 1 GETASAN

Perayaan Paskah dan Pengabdian Masyarakat oleh Siswa SMAN 1 GETASAN, Bertema: His Love is Never Fail. Pada hari Kamis, 28 April 2022 SMAN 1 Getasan mengadakan Ibadah Perayaan Paskah yang

JUMAT VIRTUAL CABDIN SIJI SENENG BARENG

Jumat, 1 Juli 2022 SMA Negeri Getasan telah sukses dalam menyelenggarakan jumat virtual cabdin siji seneng bareng dengan tema “Pengembangan Lingkungan Edukatif Berbasis Kearifan Lokal”. Tema ini diambil berdasarkan dari